PROFIL PERPUSTAKAAN SEKOLAH DHARMA UTAMA

                           
                                                                       Gambar 1.1


A. Latar Belakang

Perpustakaan sekolah merupakan salah satu sumber belajar da mendukung pencapaian hasil belajar siswa yang berkualitas. Sebagai sumber belajar keberadaan perpustakaan sekolah sangat dibutuhkan para pendidik dan tenaga kependidikan, serta peserta didik untuk memperluas dan memperdalam pengetahuannya.

 

                                                     Gambar 1.2

Oleh karena itu, tujuan keberadaan perpustakaan sekolah yang utama adalah untuk menunjang proses belajar mengajar di sekolah. Disamping itu juga untuk menumbuhkembangkan minat, kemampuan, dan kebiasaan membaca, memanfaatkan bacaan sebagai sumber informasi, memupuk daya kritik serta menyumbangkan kegemaran pribadi melaui bacaan.

 

                                                     Gambar 1.3

Berkaitan dengan hal tersebut, maka perlu adanya perhatian khusus dari seluruh Stakeholder pendidikan, terutama para penyusun/pengambil kebijaksanaan.

Dalam hal ini Kepala Satuan Pendidikan maupun kepala instansi/dinas pendidikan dapat mengembangkan perpustakaan sekolah.

 

Oleh karena itu, segenap keluarga besar Sekolah Dharma Utama, melaui para pengelola perpustakaan berusaha untuk mengelola selanjutnya mengembangkan perpustakaan Sekolah Dharma Utama secara maksimal sesuai dengan visi misinya.

 

B. Sejarah Perpustakaan Sekolah Dharma Utama

Gedung perpustakaan sekolah Dharma Utama didirikan pada tahun 2018. Sejak berdirinya gedung perpustakaan, maka berbagai suber belajar, seperti buku paket, alat peraga, dan media pembelajaran lainnya mulai ditata sesuai fungsi dan tujuannya.

                             

                                                    Gambar 1.4

Penataan terus dilakukan, baik berkaitan dengan ruangan maupun sarana prasarana pendukung secara berkelanjutan. Berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan perbendaharaan koleksi buku dan pelayanan kepada warga sekolah.

Hadirnya gedung perpustakaan sekolah Dharma Utama merupakan sebuah tantangan sekaligus peluang dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan pembelajaran di sekolah Dharma Utama. Penataan dilakukan secara berkelanjutan dengan berbagai kreativitas, seperti penataan area dalam ruangan perpustakaan yang meliputi:

1)   Area lesehan, terdiri dari:

a) Koleksi buku,

b)Referensi,

c) Kamus,

d) Visual,

2)   Area koleksi dan ruang baca,

3)   Area kerja dan ruang sirkulasi,

4)   Area Fasilitas printer. 



C. Visi dan Misi Perpustakaan

Visi :

Menjadikan perpustakaan Dharma Utama unggul dalam pelayanan dan penyediaan sumber-sumber informasi ilmu pengetahuan yang dapat memenuhi kebutuhan proses belajar mengajar.

Misi :

1.   Mengadakan berbagai koleksi buku dan koleksi lainnya yang dapat menunjang proses belajar.

2.   Memaksimalkan manajement pengelola perpustakaan yang lebih efektif.

3.   Mengupayakan penggolongan buku-buku dan koleksi lainnya yang merujuk pada standar nasional (system DDC).

4.   Memotifasi para pengguna perpustakaan agar frekuensi kunjungan ke perpustakaan meningkat.

 

 

 

 

TATA TERTIB PERPUSTAKAAN

 

- Mengetuk pintu sebelum masuk

- Mengucap salam sebelum masuk

- Untuk siswa dan siswi sepatu / alas kaki harap dilepas

- Pengunjung perpustakaan wajib mengisi daftar buku kunjungan

- Dilarang mengotori perpustakaan (Mencorat-coret buku, meja, dan

   dinding perpustakaan)

- Dilarang berisik di dalam ruang perpustakaan

- Dilarang makan dan minum di dalam ruang perpustakaan

-  Setelah selesai membaca kembalikan buku pada tempat (rak buku)

    seperti sedia kala

-  Dilarang memakai komputer dan peralatan perpustakaan lainnya

    tanpa seijin petugas perpustakaan

-  Kembalikan buku pinjaman tepat pada waktunya,

    keterlambatan pengembalian akan dikenakan denda

 

 


Komentar